Sunday, February 27, 2011

Terjadi Juga Yang Aku Resahkan

Ketika Wikileaks pertama kali muncul hingga saat ini, saya belum banyak berkomentar mengenai Wikileaks. Mungkin inilah saatnya saya berkomentar.

Ketika Wikileaks muncul, saya memperkirakan akan terjadi pemberontakan atau setidaknya demo besar-besaran di negara-negara kecil kepada kepala pemerintahnya. Kalau hal itu terjadi bergantian, mungkin tidak begitu menjadi masalah. Tapi bagaimana kalau yang terjadi bersamaan dan pada negara-negara Islam? Umat Islam akan beanr-benar menjadi seperti buih. Keresahan ini tentu sudah saya ceritakan pada teman-teman, apalagi kebanyakan umat Islam saat ini begitu mudah menerima berita tanpa tabayyun.

Saya tidak pro pada pemimpin pemerintahan negara-negara tersebut. Hanya saja, saya tidak ingin kejadian seperti ini terjadi secara bersamaan sehingga umat Islam benar-benar seperti buih. Saya merasa, Wikileaks juga sebenarnya sebuah setting, entah darimana. Tapi yang jelas, hingga saat ini, dalam Wikileaks, hanya dua negara yang bocorannya menurut saya tidak menjadikan rakyat negara tersebut berontak terhadap pemimpinnya. Yakni AS dan Bani Is-ra-il.

Hal inilah yang menjadikan keresahan hati saya muncul, dan pada saat itu memperkirakan kejadian demo besar-besaran ini terjadi hampir di seluruh dunia. Perlu diketahui, selain negara-negara Timur Tengah, beberapa negara Afrika dan juga Eropa (misal: Yunani) juga mulai bergejolak.

Pada saat itu, saya memperkirakan hampir semuanya akan bergejolak, kecuali 2 negara di atas. Semoga keresahan saya salah. Jika benar, saya hanya berdo'a:

رَبَّنَا لَا تُؤَاخِذْنَا إِنْ نَسِينَا أَوْ أَخْطَأْنَا ۚ رَبَّنَا وَلَا تَحْمِلْ عَلَيْنَا إِصْرًا كَمَا حَمَلْتَهُ عَلَى الَّذِينَ مِنْ قَبْلِنَا ۚ رَبَّنَا وَلَا تُحَمِّلْنَا مَا لَا طَاقَةَ لَنَا بِهِ ۖ وَاعْفُ عَنَّا وَاغْفِرْ لَنَا وَارْحَمْنَا ۚ أَنْتَ مَوْلَانَا فَانْصُرْنَا عَلَى الْقَوْمِ الْكَافِرِينَ
Ya Tuhan kami, janganlah Engkau hukum kami jika kami lupa atau kami tersalah. Ya Tuhan kami, janganlah Engkau bebankan kepada kami beban yang berat sebagaimana Engkau bebankan kepada orang-orang sebelum kami. Ya Tuhan kami, janganlah Engkau pikulkan kepada kami apa yang tak sanggup kami memikulnya. Beri maaflah kami; ampunilah kami; dan rahmatilah kami. Engkaulah Penolong kami, maka tolonglah kami terhadap kaum yang kafir.

No comments:

Post a Comment